√ Artikel Yangko Makanan Khas dari Yogyakarta
Yangko adalah makanan tradisional berwarna – warni yang terbuat
dari tepung ketan dan dibalut dengan
tepung di bagian luarnya. Yangko ini memiliki bentuk yang kotak dan memiliki
tekstur yang kenyal, selain itu juga memiliki rasa yang cenderung manis dan
sangat khas. Yangko merupakan makanan tradisional Yogyakarta dan menjadi
salah satu oleh – oleh khas disana.
Yangko ini hampir sama dengan kue mochi dari Jepang, namun yang membedakan adalah kue mochi
bentuknya bulat dan teksturnya lebih lembek dan lebih kenyal. Yangko sendiri memiliki
berbagai ciri khas yaitu bentuknya yang kotak dan dibaluri dengan tepung di
bagian luarnya. Selain itu saat kita menyantapnya akan terasa kenyal dan lembut
di mulut, sehingga menimbulkan sensasi tersendiri saat kita menyantapnya.
Proses pembuatan Yangko ini membutuhkan waktu yang lama dan
membutuhkan ketelatenan dalam membuatnya. Dalam proses pembuatannya, pertama beras
ketan dikukus lalu di jemur hingga kering. Lalu beras ketan tersebut di goreng tanpa minyak dan ditumbuk untuk jadikan
seperti tepung. Setelah itu air gula dimasak dan campurkan tepung tersebut secara
perlahan. Lalu dimasukan juga rasa yang diingingkan dan setelah matang adonan
didingingkan. Setelah adonan dingin, lalu di potong kotak dan dibaluri tepung
terigu. Selanjutnya di kemas menggunakan kertas minyak.
Yangko ini memiliki rasa yang manis dan juga memiliki aroma
yang wangi, sehingga dapat menggugah selera kita untuk menyantapnya. Selain itu
teksturnya yang kenyal dan lembut di mulut membuat kita serasa tidak mau
berhenti untuk menyantapnya. Pada awalnya, rasa asli dari Yangko ini adalah
rasa campuran kacang dan gula. Namun seiring dengan perkembangannya,
maka Yangko ini mulai di padukan dengan rasa lain seperti rasa strawberry,
melon, durian dan lain – lain. Walau pun begitu, namun tidak meninggalkan ciri
khasnya yang manis dan kenyal.
Baca Juga;
√ Lengkap Cara Memainkan Alat Musik Sampe
Yangko ini sangat mudah kita temukan di Yogyakarta. Disana banyak
tersebar industri rumahan yang memproduksi makanan satu ini. Selain itu kita
juga dengan mudah menemukannya di berbagai toko oleh – oleh yang ada di Yogyakarta.
Nah, bagi anda yang berkunjung ke Yogyakarta, makanan ini bisa jadi pilihan
bagi anda untuk dijadikan sebagai oleh oleh.
Belum ada Komentar untuk "√ Artikel Yangko Makanan Khas dari Yogyakarta"