√ Artikel Sate Klatak Makanan Khas dari Bantul, Yogyakarta
Sate Klatak adalah salah satu makanan tradisional sejenis sate
yang khas dari Bantul, Yogyakarta. Sate satu ini sangat unik dan berbeda
dengan sate pada umumnya di indonesia, karena dalam pengolahannya hanya
menggunakan bumbu yang sederhana. Walaupun menggunakan bumbu yang sederhana, Sate
Klatak ini sangat populer dan menjadi salah satu icon kuliner Yogyakarta,
khususnya daerah Bantul.
Tidak seperti sate pada umumnya yang menggunakan bumbu kecap atau bumbu kacang dalam proses pengolahannya. Dalam proses pembuatannya Sate
Klatak ini sangat sederhana, karena bumbu yang digunakan hanya menggunakan garam saja. Sate Klatak ini diolah dengan
cara dibumbui garam lalu dipanggang.
Salah satu keunikan dari Sate Klatak ini juga terletak pada
tusuk satenya yang terbuat dari besi jeruji
pada sepeda. Walaupun begitu, jeruji
yang digunakan untuk sate ini ternyata dapat menjadi penghantar panas yang
baik, sehingga membuat kematangan daging pada Sate Klatak ini bisa sampai pada
bagian dalamnya.
Dalam penyajiannya biasanya disajikan bersama nasi hangat, irisan kol, mentimun, dan tomat. Selain itu juga di sediakan kuah gulai sebagai tambahannya. Dalam satu
porsi biasanya terdiri dari dua tusuk sate saja. Walaupun hanya terdiri dari dua
tusuk, satu tusuk sate saja isinya cukup banyak. Untuk anda yang lebih suka sambal kecap, biasanya juga disediakan. Namun
lebih nikmat bila dinikmati bersama dengan kuah gulai, karena rasa daging yang
empuk dan kering di padukan dengan rasa gurih dari kuah gulai tentunya
memberikan cita rasa yang khas dan kenikmatan tersendiri.
Gambar : Sate Klatak |
Sate Klatak ini sangat mudah kita temukan di daerah kecamatan pleret, Bantul, Yogyakarta. Salah
satu tempat yang banyak penjualnya adalah di daerah Pasar Jejeran. Disana biasanya banyak penjual yang hanya menjajakan
pada malam hari. Namun anda tidak perlu khawatir, di daerah pleret juga banyak
warung khusus menjajakan Sate Klatak ini yang buka dari pagi sampai malam. Untuk
anda yang berkunjung ke Yogyakarta, Sate Klatak ini tentu bisa jadi pilihan bagi
anda dalam menikmati makanan khas dari Yogyakarta.
Belum ada Komentar untuk "√ Artikel Sate Klatak Makanan Khas dari Bantul, Yogyakarta"